Hosting gratis di 000webhost.com

Posted by NanoTutor | Monday, January 26, 2009 | | 0 comments »

Hosting dengan kata lain adalah kita menyewa suatu tempat untuk menyimpan file seperti (program web, file, dll ) di suatu tempat yang kita sebut server. Langkah ini merupakan langkah awal jikalau anda ingin membuat suatu program aplikasi berbasis web.


Bagaimana caranya ? apakah sulit? jawabannya adalah tergantung.. tergantung anda ingin mencoba atau tidak. Jika ya, maka bisa dibilang hosting relatif mudah dan gampang. Anda tinggal mendaftarkan (signup) diri anda ke suatu alamat yang menyediakan penyewaan hosting, dan biasanya dibutuhkan sedikit dana seperti halnya mengontrak rumah bulanan ataupun tahunan. Setelah itu kita akan diberikan account (username,password,dll) yang bisa kita gunakan untuk mengelola hosting kita nantinya.

Jika anda tidak punya uang bagaimana nih ??? apakah masih bisa hosting? .. inilah jawaban yang ditunggu2x bagi sebagian besar umat di Indonesia..he.. YA, kita bisa melakukan hosting secara gratis (BIASANYA DENGAN PERSYARATAN YANG ANEH2X..) dibatasi fitur2xnya namanya juga gratisan.:) tetapi ga pp, bagi yang penasaran dan sedang belajar mengupload file ataupun program aplikasi web agar bisa diakses secara online di internet, program hosting gratisan ini bisa kita manfaatkan.

Bagaimana memilih hosting gratis tetapi memuaskan fitur2xnya?

* pilih yang ada cpanelnya
* pilih yang ada fitur fantasticonya
* pilih yang bandwithnya besar
* mendukung minimal PHP 5, MySQL, PHPmyadmin
* diskspace yang cukup besar misalnya 10 GB buat nyimpen file2x kita nantinya

Berikut adalah beberapa web yang menyediakan layanan hosting gratisan 000webhost.com, bravenet.com yang menurut saya cukup memuaskan dan bisa diandalkan walaupun gratis sekalipun. ga percaya nih liat spesifikasi dari 000webhost.com gw kutip langsung dari sumbernya (pake bahasa inggris tapinya he) :

Hello everyone!
Today I just found this free host with:

- 1500 MB of Disk Space
- 100 GB Bandwidth
- Your own domain hosting
- cPanel Control panel
- Website Builder
- Over 500 website templates ready for download
- Free POP3 Email Box and Webmail access
- FTP and Web based File Manager
- PHP, MySQL, Perl, CGI, Ruby.
- No Ads at all !

Check it out Here: http://www.000webhost.com/90999.html

oke selamat mencoba mudah2xan bermanfaat bagi anda thanks..


Read more...

membuat Domain Gratis co.cc free domain

Posted by NanoTutor | Sunday, January 25, 2009 | | 0 comments »

Sekilas Domain Name System (DNS)

Merupakan layanan di Internet untuk jaringan yang menggunakan TCP/IP. Layanan ini digunakan untuk mengidentifikasi sebuah komputer dengan nama bukan dengan menggunakan alamat IP (IP address). Singkatnya DNS melakukan konversi dari nama ke angka. DNS dilakukan secara desentralisasi, dimana setiap daerah atau tingkat organisasi memiliki domain sendiri. Masing-masing memberikan servis DNS untuk domain yang dikelola. Suatu sistem database yang mengizinkan aplikasi TCP/IP menterjemahkan nama host ke dalam satu IP address. DNS (Domain Name Service) merupakan servis di Internet untuk network yang menggunakan TCP/IP. Servis ini digunakan untuk mengidentifikasi sebuah komputer dengan nama bukan dengan menggunakan nomor (alamat Internet). Komputer di Internet diidentifikasikan dengan angka, yaitu nomor IP. Misalnya, sebuah komputer memiliki nomor IP {192.168.1.1}. Komputer lebih mudah bekerja dengan angka, sedangkan manusia lebih mudah mengingat nama. Komputer dalam contoh ini dapat diberi nama {gareng}, misalnya. Singkatnya DNS melakukan konversi dari nama ke angka.

Domain Gratis di co.cc

Bagaimana cara mendapatkan nama atau alamat internet kita sendiri ? tentu saja dengan cara mendaftarkan pada agen-agen yang melakukan penjualan terhadap domain. Biasanya anda disuruh untuk memberikan data diri anda seperti no ktp, sim, dll, dan tentu saja membayar untuk si agen atas pembuatan domain anda. Misalnya jika saya ingin membuat domain dengan nama "www.nanoyulian.com" saya harus mendaftar dan tiap bulan saya harus membayar ke agen domain sebesar 45 ribu rupiah.

JIka anda ingin yang gratis, misalnya sebelumnya anda sudah punya domain atau alamat blog dengan nama "www.yulian.blogspot.com" atau "www.qambing.wordpress.com", anda bisa memanfaatkan fasilitas untuk memperpendek dan menghilangkan embel2x blogspot atau wordpress dengan mendaftarkan secara gratis di alamat www.co.cc. Sehingga nama atau alamat blog anda menjadi lebih pendek dan lebih keren menjadi "www.yulian.co.cc" atau "www.qambing.co.cc".

oh iya istilah untuk merujuk suatu domain ke domain yang sudah ada sebelumnya adalah "URL Forwarding". contoh nyatanya adalah seperti kasus diatas.

Langkah2x membuat domain di co.cc :

  1. kunjungi alamat www.co.cc 
  2. pilih register "Create an account now" untuk pertama kali mendapatkan domain anda
  3. Masukkan data diri anda  
  4. set up ( anda akan dibantu melakukan setting nama domain secara wizard, ikuti langkah dan perintah2xnya), saya yakin anda bisa..
  5. selesai...
  6. pihak admin akan memberikan 2 domain gratis utk anda (lihat gambar)  
  7.  pada gambar diatas saya telah membuat suatu domain dengan service type URL Forwarding, status sudah diakifkan, dengan nama domain yang saya pilih adalah www.nanofreesite.co.cc. saya masih menyisakan satu nama domain (ditandai dengan "Getting A New Domain"). jika anda ingin membuat domain baru klik tulisan tersebut, dan akan muncul tampilan untuk mengisikan dan mengecek nama domain yang akan anda buat. 
  8. Jika tersedia "tanda centang dan available" pilih "Continue to registration"
  9. Selanjutnya anda disuruh mengatur domain baru anda ,pilih "URL Forwarding", isikan alamat URL web anda yang asli, judul halamannya, untuk frame biarkan di hide real url, isikan meta description dan keywords untuk alamat web anda. dan terakhir klik setup. proses aktivasi akan berjalan selama 2 hari, selanjutnya baru  domain baru anda akan diaktifkan "Examination
  10. pilih ok, dan selesai.. tunggu aktivasi domain anda..


Read more...

Transfer File (Hosting) dengan FileZila

Posted by NanoTutor | Sunday, January 25, 2009 | | 1 comments »

Menyimpan file ke dalam suatu media penyimpanan di jaman sekarang ini sangatlah mudah. Anda bisa menggunakan suatu alat seperti flash disk, harddisk, maupun melalui media penyimpanan online. Khusus untuk media penyimpanan online, biasanya untuk membuat suatu web anda harus menyediakan suatu space dengan memanfaatkan webhosting. Untuk lebih mempermudah anda dalam mentransfer file dari komputer lokal ke webhosting biasanya digunakan suatu alat bantu yang biasa disebut "FTP Client",. Salah satu yang paling sering digunakan adalah FileZila karena cara penggunaannya cukup mudah dan simpel.

Berikut adalah penjelasan dari tampilan utama software filezilla :

no 1 : field untuk mengisikan nama dari server host anda. Silahkan lihat account anda pada hosting yang anda gunakan.

no 2 : field untuk mengisikan username untuk hosting anda

no 3 : field untuk mengisikan password untuk hosting anda

no 4 : jika anda sudah mengisikan secara benar dan lengkap field no. 1 sampai no. 3, maka anda bisa menekan tombol ini untuk segera melakukan koneksi ke hosting server anda. tunggu sebentar kira-kira 5 detik, jika berhasil maka akan muncul file-file yang ada di hosting server anda..

no 5 : direktori/ explorer untuk komputer lokal anda

no 6 : direktori/explorer yang merujuk kepada tempat penyimpanan file pada hostingan anda.

no 7 : sama dengan no 5

no 8 : sama dengan no 6

no 9 : pesan atau command2x yang anda lakukan dan juga respon dari hosting server akan ditampilkan pada bagian ini

no 10 : window yang akan menampilkan proses atau status antrian dan waktu yang dibutuhkan saat anda melakukan upload/download file dari dan ke hosting server. terdapat tiga tab dibawahnya yaitu : "Queued files (file yang sedang antri untuk di upload/download)", "failed transfer (file yang gagal di upload/download)", dan "succesfull transfer (file yang telah berhasil ditransfer baik upload or download)"...

Trus Bagaimana mengupload dari komputer lokal ke tempat penyimpanan pada hostingan saya ? gampang, cukup mendrag n drop file yang ada dari no. 7 ke no. 8. tunggu beberapa saat (tergantung besarnya file yang sedang diproses), file yang sedang diproses akan muncul pada pada no. 10 tab "queued files", jika file telah berhasil diupload maka akan muncul file tersebut akan muncul pada tab "succesfull transfer", sebaliknya jika gagal maka akan muncul pada "failed transfer". mudah bukan :)

Bagaimana meneruskan upload file yang masuk ke tab "failed transfer" alias gagal diupload/download.?

- click tab "failed transfer", pilih file yang akan anda coba upload kembali,

- click kanan file tersebut dan pilih "reset and requeueu files", file yang anda pilih akan dipindahkan ke tab "queued files" untuk diproses kembali,

- pilih tab "queued files" dan pilih "Process Queue"

- sedikit tips : jika ada pesan, bahwa telah ada file yang anda ingin upload maka lebih baik pilih "resume". ini akan lebih mempercepat proses upload file anda, sedangkan jika anda memilih overwrite, maka proses akan mengulang dari awal dan tentu saja akan memperlama waktu upload file anda..


Read more...